Implementasi Gerakan Literasi Sekolah melalui Model Problem Based Learning Siswa Kelas Sekolah Dasar

Authors

  • Devita Sa’diyah Universitas Negeri Surabaya, Indonesia
  • Hendratno Hendratno Universitas Negeri Surabaya, Indonesia
  • Heru Subrata Universitas Negeri Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i5.3746

Keywords:

Gerakan Literasi Sekolah (GLS), Model Problem Based Learning (PBL)

Abstract

Gerakan literasi sekolah bertujuan untuk menumbukan sikap budi pekerti dan mengembangkan kemampuan literasi pada diri peserta didik melalui kegiatan membaca di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pelaksanaan, faktor pendukung dan penghambat GLS, serta optimalisasi program GLS di tahap pembelajaran melalui model Problem Based Learning kelas III di SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Lokasi penelitian ini adalah di SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo. Subyek penelitian ini adalah guru kelas III, peserta didik kelas III, dan Tim Literasi Sekolah (TLS). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu wawancara terstruktur, observasi, angket, dan dokumentasi. Sumber data penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Uji keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah tahap pembelajaran sudah terlaksana dengan baik adanya kegiatan menanggapi buku-buku pengayaan pada saat kegiatan literasi, koleksi buku-buku pengayaan yang bervariasi yang disediakan di area sekolah, kegiatan pengapresiasian capaian literasi bagi peserta didik, dan adanya Tim Literasi Sekolah sebagai penanggung jawab pelaksanaan literasi di sekolah.

References

Arby, A. R., Hadi, H., & Agustini, F. (2019). Keefektifan Budaya Literasi terhadap Motivasi Belajar. 181–188.

Dalman. (2017). Keterampilan Membaca. Jakarta: Rajawali Pers.

Frisa, E., Anindya, Y., Suneki, S., & Purnamasari, V. (2019). Analisis Gerakan Literasi Sekolah pada Pembelajaran Tematik. 3(2), 238–245.

Hamdan Husein, D. (2018). Implementasi Program Gerakan Literasi Sekolah di Sekolah Dasar Negeri Gugus Sungai Miai Banjarmasin. Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar, 4(1), 15. https://doi.org/10.30870/jpsd.v4i1.2965

Hasil Pisa OECD 2018. (2019). Retrieved from https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2019/12/hasil-pisa-indonesia-2018-akses-makin-meluas-saatnya-tingkatkan-kualitas

Kemendikbud. (2016a). Panduan Gerakan Literasi di Sekolah Dasar. Jakarta: Kemendikbud.

Kemendikbud. (2016b). Panduan gerakan literasi sekolah di sekolah dasar.

Lian, B., & Nopilda, L. (2018). (Jurnal Manajemen, Kepemimpinan, dan Supervisi Pendidikan) P-ISSN: 2548-7094 E-ISSN 2614-8021. 3(2).

Permendikbud. (2015). Undang-Undang RI Nomor 23 Tahun 2015 Pasal 2 Tentang Penumbuhan Budi Pekerti. Jakarta: Permendikbud.

Rahim, F. (2018). Pengajaran Membaca di Sekolah Dasar. Jakarta: Bumi Aksara.

Ramandanu, F. (2019). Gerakan Literasi Sekolah ( GLS ) Melalui Pemanfaatan Sudut Baca Kelas Sebagai Sarana Alternatif. 24(1), 10–19.

Sugiono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Suratinah, I. T. Y. dan. (2019). Implementasi Gerakan Literasi Sekolah di Sekolah Dasar Dharma Karya Universitas Terbuka. Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar, 3(4), 507. https://doi.org/10.23887/jisd.v3i4. 17331.

Suttrisno, S. (2021). Pengaruh Pemanfaatan Alat Peraga IPS Terhadap Kinerja Guru Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 8(1), 77-90.

Suttrisno, S., & Puspitasari, H. (2021). Pengembangan Buku Ajar Bahasa Indonesia Membaca dan Menulis Permulaan (MMP) untuk Siswa Kelas Awal. Tarbiyah Wa Ta'lim: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran, 83-91.

Suttrisno, S., Yulia, N. M., & Fithriyah, D. N. (2022). Mengembangkan Kompetensi Guru dalam Melaksanakan Evaluasi Pembelajaran di Era Merdeka Belajar. Zahra: Research and Tought Elementary School of Islam Journal, 3(1), 52-60.

Suttrisno, S., Riyanto, Y., & Subroto, W. T. (2020). Pengaruh Model Value Clarification Technique (Vct) Berbasis Kearifan Lokal Terhadap Motivasi Belajar Dan Hasil Belajar Siswa. Naturalistic: Jurnal Kajian Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran, 5(1), 718-729.

Tinenti, Y. R. (2020). Model dan Pendekatan Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.

Tracy, S. J. (2013). Qualitative Research Methods. Ltd., Publication.

Wahyuni, S., & Pramudiyanto, A. (2015). Optimalisasi Budaya Literasi Melalui Program Journaling-Feedback. The 1st International Conference on Languange, Literature and Teaching, 938–944.

Yantik, F., Suttrisno, S., & Wiryanto, W. (2022). Desain Media Pembelajaran Flash Card Math dengan Strategi Teams Achievement Division (STAD) terhadap Hasil Belajar Matematika Materi Himpunan. Jurnal Basicedu, 6(3), 3420-3427.

Downloads

Published

2022-06-25

How to Cite

Sa’diyah, D., Hendratno, H., & Subrata, H. (2022). Implementasi Gerakan Literasi Sekolah melalui Model Problem Based Learning Siswa Kelas Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 6(5), 8115–8130. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i5.3746

Issue

Section

Articles

Citation Check