PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATERI PERPINDAHAN ENERGI PANAS MENGGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING PADA KELAS V B SDN NGAGLIK 01 KOTA BATU

Authors

  • Achmad Khoirul Bichar Universitas Muhammadiyah Malang, Jawa Timur, Indonesia, Indonesia
  • Nur Widodo Universitas Muhammadiyah Malang, Jawa Timur, Indonesia, Indonesia
  • Hermin Wiyanti Universitas Muhammadiyah Malang, Jawa Timur, Indonesia, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/basicedu.v3i1.88

Keywords:

Hasil belajar, Perpindahan energi panas, Discovery Learning

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam materi perpindahan energi panas menggunakan model discovery learning  pada siswa kelas V B SDN Ngaglik 01 Kota Batu. Masalah pada penelitian ini adalah siswa masih mengalami kesulitan dalam muatan pelajaran IPA, terutama pada materi perpindahan energi panas. Jenis penelitian yang digunakan  adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan model penelitian tindakan yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc. Taggart. Pada setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu (1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan , (3) Observasi dan (4) Refleksi. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas V B SDN Ngaglik 01 Kota Batu yang berjumlah 26 siswa. Penelitian tindakan kelas dilaksanakan dalam dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Data hasil penelitian diperoleh dari tes hasil belajar. Pada siklus I nilai rata-rata  siswa mengalami peningkatan dari hasil pra siklus nilai rata-rata siswa sebesar 60.9 meningkat menjadi  72.5 pada siklus I dan 77.3 pada siklus II dengan prosentase ketuntasan dari 38.5% pada pra siklus menjadi 57.7% pada siklus I dan 76.9% pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian ini menunjukkan model pembelajaran discovery Learning  dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada muatan pelajaran IPA pada materi perpindahan energi panas

References

Arikunto, Suharsimi. 2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta:Bumi Aksara.

Arikunto, Suharsimi. 2009. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Pamungkas, Guntur Hendra, dkk. 2019. Peningkatan Proses dan Hasil Belajar IPA Kelas 5 Tema 6 Subtema 3 Dengan Model Pembelajaran Discovery Learning. Jurnal Basicedu, 3 (1), 43-46.

Sani, Ridwan Abdullah. 2013. Inovasi Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.

Setiaji, Rian, dkk. 2018. Perbedaan Penggunaan Discovery Learning dan Problem Solving terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas 4 SD Gugus Cokro Kembang Jenawi Karanganyar. Jurnal Basicedu, 2 (1), 11-18.

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Usman, Samatowa. 2007. Bagaimana Membelajarkan IPA di Sekolah Dasar.Jakarta: Pustaka Indonesia Press

Utami, Maria Frasiska. 2017. Penerapan Strategi Discovery Learning untuk Menerapkan Ketrampilan Berpikir Kritis dan pemahaman Konsep IPA. Skripsi tidak diterbitkan. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.

Wiriatmadja, Rochiati. 2005. Metode Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Downloads

Published

2019-04-29

How to Cite

Bichar, A. K., Widodo, N., & Wiyanti, H. (2019). PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATERI PERPINDAHAN ENERGI PANAS MENGGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING PADA KELAS V B SDN NGAGLIK 01 KOTA BATU. Jurnal Basicedu, 3(1), 125–129. https://doi.org/10.31004/basicedu.v3i1.88

Issue

Section

Articles

Citation Check